Thursday, November 17, 2011

Joan Loves.... Pappa Kopitiam

Jauh sebelum ada QQ Kopitiam dia MKG, sudah dibuka yang namanya Pappa Kopitiam. Nah, tempat yang satu ini adalah favoritnya si Cici. Karena itu, pas kemarin, doski ngajak gue ke sini sebelum pulang.



Makanan  andalan yang ditawarkan di sini juga hampir sama dengan kopitiam pada umumnya, ada roti panggang yang garing dan enaknya luar biasa dan  kopinya itu sendiri.


Karena hari itu gue sangat lapar dan enggak berniat untuk begadang, gue enggak memesan menu andalannya. Gue memesan Green Tea latte. Cici memesan Teh Thailand. Untuk makanannya, Cici mesenin pisang goreng dan Beef baked rice buat dibagi dua.



Rasanya? ENAK :D


Dimulai dari pisang goreng. Satu porsi berisi dua potong persegi pisang yang digoreng dengan tepung. Rasanya RENYAH dan  manis pisang digabung jadi satu. Ada sesuatu dengan adonan tepungnya yang membuat gue merasa itu enggak cuma tepung doang, tapi gue enggak tahu apa yang menyebabkan bikin nagih banget makan pisang ini.



Hal yang sama berlaku juga buat Beef Baked Rice. Sapinya dilumuri dengan keju lumer, terus rasa nasinya itu percampuran antara nasi goreng mandarin dan semur sapi gitu. Yang gue sayangkan cuma satu, daging sapinya tipis-tipis. *maruk mode on



Pappa Kopitiam itu terletak tepat bersebelahan dengan Food Hall Lt. dasar MKG 1. Biarpun dia punya tenant sendiri, tetapi kita tetap harus membayar menggunakan kartu isi ulang yang bisa didapatkan di Food Hallnya itu sendiri.


Kalo soal suasana, sangat intim dan cozy, berbeda dengan QQ Kopitiam yang berada di semi-outdoor. Selain itu lagu yang dipasang itu lebih ke arah yang tenang-tenang,kayak albumnya Michael Buble yang 'Home' (Alasan utama si Cici lebih prefer ke tempat ini). Di bagian paling dalamnya, terdapat dua tempat yang menggunakan sofa. Karena sebagiannya tertutup dengan area masak, spot di dalam itu cocok banget untuk orang yang  butuh privasi, seperti ingin menyendiri, meeting, atau mungkin mesra-mesraan sama pacar.


No comments:

Post a Comment